Kemarin... aku bertemu dengan dia ketika sedang membetulkan poninya yang miring ke kiri. di tengah keramaian pasar dipagi hari. dia...terlihat gendut sekali...mungkinkah sudah menikah dan punya anak? beda sekali dengan dia...yang kutemui malam itu di mentul cepu. gadis seksi dengan rambut sebahu, memakai rok mini dan tanktop. tak pakai helm lagi. padahal saat itu sedang gencar-gencarnya penertiban berlalu lintas dengan memakai helm. ketika kutanyakan, dia menjawab dengan simple, cukup diberi senyum saja. polisinya pasti akan melepaskan, seandainya terjaring dalam operasi. kalau tidak...masa bodoh
anganku melayang mengembara ke langit tinggi, saat dia tersenyum memang terlihat manis sekali. apakah senyum itu pernah dinikmati orang lain atau diobralnya pada siapa yang membutuhkan? aku tak tahu...
hubungan kami mengalir bagai air, dan dia bercerita tentang seorang laki-laki yang sering sekali mengejarnya. padahal dia sudah bertunangan dengan gadis lain. aku menawarkan diri menjadi pelabuhan cintanya dan tempat bersembunyi dari lelaki itu. namun dia menolak dengan halus. sendiri mungkin lebih baik, katanya...
setelah beberapa tahun tak bertemu aku melihatnya kemarin..di depan dealer yamaha jati ismoyo. saat seorang temanku motornya mogok.
aku tak berusaha mengejarnya apalagi memanggilnya. aku sudah bersama seseorang dengan dua orang anak. semoga kau bahagia. Happy...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar